06 Mar 2024
ANTHONY HONORIS TAMBAH KEPEMILIKAN SAHAM MICE
0
IQPlus, (6/3) - Anthony Honoris selaku Direktur Utama PT Multi Indocitra Tbk. (MICE) telah menambah porsi kepemilikan sahamnya pada tanggal 20 Februari 2024.
Dalam keterangan tertulisnya Budiman Gitaloka Corporate Secretary MICE Selasa (5/3) menyampaikan bahwa Anthony Honoris telah membeli sebanyak 60.700 lembar saham MICE di harga Rp532,48 per saham.
Sebagai informasi, Anthony Honoris juga pernah membeli sebanyak 189.500 lembar saham MICE di harga Rp497-Rp499 per saham pada tanggal 2 dan 6 Februari 2024 dan sebanyak 205.900 lembar saham MICE di harga Rp520 per saham pada tanggal 16 Januari 2024
"Tujuan dari transaksi adalah untuk Investasi dengan kepemilikan saham langsung,"tuturnya.
Pasca pembelian, maka kepemilikan saham Anthony Honoris di MICE bertambah menjadi 2.027.600 lembar saham setara dengan 0,34% dibandingkan sebelumnya sebanyak 1.966.900 lembar saham setara dengan 0,33%. (end)